Mataram NTB - Menjelang berbuka puasa hari pertama, Dompet Amal Sejahtera Ibnuabbas (DASI) NTB membagikan Makanan berbuka Puasa atau yang kerap disebut Takjil kepada masyarakat di wilayah Kekalik, Jalan Swakarya, Kelurahan Kekalik Jaya, Kecamatan Skarbela, Kota Mataram, Selasa (12/03/2024).
Kegiatan Bagi takjil ini menjadi salah satu program yang telah disusun dalam rencana kerja Tahunan DASI NTB yang bertujuan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan. Selain Kegiatan Tebar Takjil beberapa program kegiatan sosial lainnya akan dilaksanakan selama bulan Ramadhan 1445 H., dan telah menjadi rangkaian program yang dilaksanakan DASI NTB pada tiap Ramadhan.
Direktur Utama DASI NTB Tarsito melalui penanggungjawab pelaksana Tebar Takjil, Agustina kepada media ini mengatakan untuk hari pertama Ramadan ini pihaknya melaksanakan tebar Takjil di dua titik yang pertama di areal TPA Kebun Kongok dan yang kedua di Kekalik.
“Untuk di Kekalik ini ada sekitar 300 kotak bingkisan Takjil yang kami bagi-bagikan kepada masyarakat, ”ucapnya singkat saat di wawancara media ini di sela-sela kegiatan Tebar Takjil, Selasa (12/03/2024).
Menurutnya, DASI NTB akan melaksanakan beberapa program selama Bulan Ramadhan tahun 1445 H., yang akan menjadi rangkaian kegiatan selama bulan Puasa Ramadhan, diantaranya Tebar Takjil, buka puasa bersama masyarakat, buka puasa bersama kaum Duafa dan anak yatim, i’tikaf, Belanja lebaran bersama anak Yatim dan masih banyak program sosial lainnya.
Pihaknya berharap dengan berbagai program Ramadhan yang telah dipersiapkan DASI NTB diharapkan masyarakat khususnya yang membutuhkan merasa terbantu, serta bentuk kepedulian terhadap masyarakat.
“Tebar Takjil ini akan kami laksanakan setiap hari dengan titik lokasi yang berbeda-beda, ”pungkasnya (Adb)